Ujian CPNS 2013 Kota Padang & Medan Segera Dilaksanakan

Sekitar 1.008 tenaga honor kategori 2 (K-2) di Kota Padang akan me­ngi­kuti ujian calon pegawai negeri sipil (CPNS) antara bulan Ju­ni hingga Oktober. Diren­canakan ujian itu akan dilakukan oleh Kementerian Pen­daya­gu­naan Aparatur Negara dan Re­for­masi Birokrasi (Kemen PAN-RB) di Kota Medan.

Ujian CPNS 2013 Kota Padang & Medan Segera DilaksanakanSekadar diketahui honorer K-2 ini, tenaga honorer yang dibiayai non-APBN dan non-APBD dan mempunyai masa kerja satu tahun atau lebih pada akhir tahun 2005.

“Ujian ini dimaksudkan pen­ja­ringan penerimaan CPNS untuk Pemko Padang. Data jumlah K-2 tersebut, data tahun 2012 dan telah dikirimkan ke Kemen PAN-RB. Direncanakan pengangkatan K-2 jadi CPNS masuk dalam anggaran tahun ini,” kata Kepala Badan Kepe­ga­waian Daerah (BKD) Padang, Asnel, kemarin (12/3).

Meski ujian direncanakan di Medan, kata Asnel, pihaknya akan mengusahakan pelak­sa­naan ujian dilakukan di Padang. Ini mem­pertimbangkan jumlah peserta yang mencapai seribu.

“Di samping pertimbangan bia­ya yang mahal jika pelak­sanaan ujian di Medan. Belum tentu semua honorer K-2 yang mam­pu untuk berangkat ke Medan,” ulasnya.

Berapa kuota yang akan diterima menjadi CPNS, Asnel mengatakan belum bisa di­pas­tikan. Hal ini terkait jumlah PNS di Kota Padang hingga saat ini berjumlah 13.617 orang.

“Jika dibanding ke­bu­tua­hn, jumlah itu masih banyak dan berlebih di sejumlah sa­tuan kerja perangkat daerah (SKPD),” ujarnya.

Di sisi lain untuk honorer K-1, sebut Asnel telah diny­ata­kan jadi CPNS sejak akhir tahun 2012 lalu ada 14 orang yang tersebar di sejumlah ins­tansi. “Direncanakan, pada 17 Ma­ret ini, SK CPNS akan di­berikan,” ujarnya. (Sumber: LKCI)

Related

Universitas Bangka Belitung Jobs and Career October 2012

Universitas Bangka Belitung (UBB) or the University of Bangka Belitung is a reputable state university located in Pangkal Pinang The Province of Bangka Belitung. The University was established in 20...

Perwira Prajurit Career Tentara Nasional Indonesia September 2012

Tentara Nasional Indonesia (TNI) or the Indonesian Armed Forces is the millitary units in Indonesia. TNI was established in 5 October 1945 and consists of three armed forces, namely the Indonesian Arm...

Recruitment CPNS 2012 Pemkot Lubuklinggau

Pemerintah Kota Lubuklinggau is a city in South Sumatra Province, Indonesia. The City was established in 2001 and based by Law no. 7 of 2001. The city has an area of ​​401.50 km² and located at a posi...

Hot in weekRecentComments

Hot in week

Recent

Comments

Connect Us

item